Mark Zuckerberg, Benarkah Gaji Anda 1 Dollar per Tahun? - Mungkin ini yang namanya meniru. Bila Steve Jobs bergaji satu dollar AS, Mark Zuckerberg juga menginginkan hal yang sama, ingin digaji satu dollar saja per tahun. Dalam arti sebenarnya, satu dollar tersebut tidak mungkin untuk dibayarkan langsung kepada Mark, ini mungkin hanya simbol bahwa ia cukup bekerja saja untuk Facebook. Benarkah?
Melirik gaji satu dollar ini, di mana sedemikian banyak orang yang menginginkan gaji ribuan dollar, mungkinkah sebuah hal yang patut diapresiasi? Saya rasa hal tersebut suatu usaha public relation untuk menarik perhatian publik lebih banyak kepada IPO Facebook. Dalam istilah yang lebih Indonesia, ini mungkin disebut pencitraan menuju IPO. Mengapa demikian?
Mark bukanlah orang bodoh. Ia tentu berhitung matematis hingga memutuskan untuk digaji satu dollar, jumlah yang sangat jauh dari COO-nya, Sheryl Sandberg. Keputusan bergaji satu dollar ini juga baru akan dilaksanakan di tahun 2013 nanti, sebelumnya, Mark menurut catatan techcrunch.com menerima gaji di tahun 2011 yang lalu dengan gaji dasar sebesar 500.000 dollar AS dan bonus di tengah tahun pertama sebanyak 220.500 dollar AS serta kompensasi lainnya sebesar 783.529 dollar AS. Artinya dalam tahun 2011 yang lalu, Mark Zuckerberg bergaji 1 juta dollar lebih di Facebook.
Dengan bergaji satu dollar setahun, nantinya Mark akan masuk daftar orang bergaji satu dollar di dunia di mana CEO Google, Larry Page dan co-founder Sergey Brin berada di dalam daftar tersebut. Namun untuk sampai kepada keputusan bergaji satu dollar setahun, Mark dan tentunya Facebook terlebih dahulu mengadakan IPO atau Initial Public Offering saham Facebook. Diperkirakan nilai pasar Facebook nantinya adalah 100 miliar dollar AS. Tentu saja dengan menjual saham ke publik, saham Mark yang ada di Facebook ikut dijual. Mark sendiri memiliki porsi 28,4% saham di Facebook menjadikan ia seorang CEO dengan kepemilikan saham tinggi.
Dengan IPO nantinya Mark paling sedikit akan memperoleh 28,4 miliar dollar, sudah lebih dari cukup untuk beberapa keturunan. Logikanya akan bertemu di sini, kalau masih menginginkan gaji 500 ribu dollar AS, tentu saja Mark akan dipandang kemaruk karena sebelumnya telah memiliki 28,4 miliar dollar dari IPO Facebook. Jika nantinya berhasil menjual sahamnya dengan sukses melalui IPO, ia akan berada di posisi 9 daftar orang kaya di dunia mengalahkan banyak tokoh yang butuh perjalanan sangat panjang untuk mencapai posisi tersebut.
Keputusan bergaji satu dollar tersebut pastinya diilhami oleh IPO Facebook. Meskipun ada kekhawatiran terhadap IPO ini dari berbagai analis, namun tampaknya kekhawatiran tersebut sejauh ini tidak memengaruhi investor yang optimis bahwa saham Facebook yang mungkin dipatok pada harga 5o dollar per lembar akan laku bak kacang goreng melihat betapa besarnya dan addicted-nya pengguna Facebook.
Bila kita lihat pada kasus Steve Jobs, keputusan untuk digaji satu dollar tersebut bukan karena IPO, tetapi kondisi Apple Inc. waktu itu yang lagi susah. Demikian juga Mike Lazaridis dari RIM, mantan CEO RIM BlackBerry melakukan hal yang sama karena kondisi sulit RIM. Hal ini berbeda dengan Mark. IPO Facebook sekaligus sebuah jalan bagi Mark untuk memuluskan idenya agar digaji satu dollar per tahun karena dengan IPO tersebut ia berhasil memperoleh 28,4 miliar dollar.
Ini artinya Mark cukup cerdas untuk bisa digaji 1 dollar. Ternyata dibalik gaji 1 dollar tersebut, Mark sudah membukukan kekayaan yang sangat besar dari IPO Facebook. Terang saja, ia mau digaji satu dollar. Coba kalau ia punya saham hanya 10%, saya percaya keputusan bergaji satu dollar itu mungkin tak akan pernah dilakukan oleh Mark Zuckerberg. Patut juga dicermati, mungkin yang dimaksud dengan bergaji satu dollar setahun ini adalah gaji dasar Mark Zuckerberg. Artinya, nilai 500.000 dollar setahun yang ia nikmati pada tahun 2011 akan menjadi 1 dollar saja di tahun 2013, namun kompensasi lainnya seperti penggunaan pesawat untuk kepentingan pribadi dan biaya pengamanan untuk dirinya, keluarganya dan teman-temanya akan terus dibayarkan padahal jumlah kompensasi ini lebih besar dari gaji dasar Mark.
Nah ternyata cukup banyak hal dibalik gaji Mark Zuckerberg yang hanya 1 dollar di tahun 2013 nanti. Ternyata, bergaji 1 dollar setahun itu tidak sesederhana yang diduga.
source : http://teknologi.kompasiana.com/internet/2012/02/06/mark-zuckerberg-benarkah-gaji-anda-1-dollar-per-tahun/
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Mark Zuckerberg, Benarkah Gaji Anda 1 Dollar per Tahun?"
Post a Comment