Asal Usul Hot Pot
Hot pot merupakan makanan yang berasal dari
Mongolia dan Jurchen dimana menu utamanya
menggunakan daging kambing, sapi atau kuda.
Kemudian jenis makanan ini menyebar ke daerah
China Selatan. Selang beberapa waktu, variasinya
dikembangkan dengan bahan yang berbeda-beda
seperti makanan laut.
Sejak saat itu hot pot menjadi populer di
sebagian besar wilayah China terutama di kota-
kota besar. Seiring dengan perjalanan waktu, kini
hot pot menjadi banyak variasi yang berbeda-
beda di setiap daerah.
Makanan ini berasal dari Asia, sebagian orang
mengatakan berasal dari Cina yang biasa disebut
Hot Pot. Ada pula yang mengatakan Steamboat
berasal dari Jepang, dan di Indonesia dikenal
dengan nama Shabu-Shabu. Sedangkan di
Thailand disebut Suki. Penasaran bagaimana
cara membuatnya?
Kita simak yuk :)...
Bahan yang diperlukan dalam membuat Resep
Hot Pot Lezat dan Istimewa :
1 kg daging kambing bagian leher
2 bawang bombay diiris tipis
2 wortel yang besar, potong sesuai selera
3/4 kg kentang, potong sesuai selera
600 cc kaldu
1/4 sdm bumbu campur (mixed herbs)
30 gram margarine dan terigu secukupnya
daun selada, tomat dan ketimun secukupnya
Cara membuat Resep Hot Pot Lezat dan
Istimewa :
1. Potong daging kambing, lumuri dengan terigu.
Lalu masukkan dalam pinggan tahan panas.
Taruh bawang bombang di atasnya dan atur
sebagian kentang dan serta wortel dengan rapi.
2. Tuangkan kaldu, beri bumbu campur, atur sisa
kentang di sekeliling pinggan yang berisi daging
kambing. Beri margarine, lalu tutuplah pinggan.
Masukkan dalam oven kurang lebih 2 jam pada
suhu 350 derajat celcius.
3. Buka tutup pinggan, tambahkan margarine lagi di
atasnya. Masukkan kembali dalam oven tanpa
tutup.
4. Panggang kurang lebih 30 menit sampai kentang
berwarna kecoklatan
5. Hidangkan panas - panas dengan daun selada,
tomat dan ketimun yang telah di potong - potong.
Tips Memasak Hot Pot yang Sehat
Usahakan menggunakan kaldu buatan sendiri
Kaldu siap pakai yang dijual di supermarket
terdekat biasanya mengandung kadar soldium
yang tinggi. Oleh karenanya, gunakan kaldu
buatan anda sendiri atau pilih kaldu siap pakai
yang mempunyai kadar soldium rendah. Sehingga
menjadikan masakan anda menjadi lebih sehat.
Hindari daging berlemak
Anda bisa mengganti daging lemak atau jeroan
dengan daging ayam dan ikan seperti salmon
atau seafood yang mempunyai kadar lemak
rendah.
Gunakan saus cocolan yang ringan
Daripada menggunakan sambal, bawang putih
goreng, chili oil, dll, lebih baik menggunakan saus
cocolan ringan yang berbahan dasar
menggunakan kecap asin dengan potongan
potongan cabai, irisan bawang putih, dan cuka.
Jangan didihkan kaldu di dalam hot pot terlalu
lama
Kaldu yang di didihkan berulang kali dalam jangka
waktu lebih dari 90 menit dapat meningkatkan
kadar nitrite nya.
Batasi karbohidrat
Hindarkan penggunaan karbohidrat seperti mie,
bihun, dll.
Hindari bahan yang mengandung pengawet dan
soldium tinggi
Hindari bahan-bahan seperti bakso ikan, bakso
udang, dll. Tentunya kita tidak mau bahan yang
bersoldium tinggi masuk ke tubuh kita bukan?
Gunakan bahan yang mengandung kaya akan
serat
Bahan-bahan yang kaya akan serat seperti
wortel, kangkung, jamur, kembang kol, bayam,
serta jenis sayuran lainnya tentu akan
menjadikan tubuh kita menjadi sehat dan bugar.
Jangan lupa tambahka sejenis protein seperti
telur, tahu, dll.
0 Response to "Cara Memasak Hot Pot Enak dan Sehat"
Post a Comment